Sabtu, 10 Maret 2018

Cara menginstall OpenSID di linux


 Assalamualaikum,kawan..Hari ini saya akan membahas tentang Cara Install OpenSID

1. Pengertian
      OpenSID adalah Sistem Informasi Desa yang sengaja dibuat supaya terbuka dan dapat dikembangkan bersama-sama oleh komunitas peduli SID.
2. Latar belakang
      OpenSID dibangun dan dikembangkan pada awalnya oleh COMBINE Resource Institution sejak tahun2009. Pemegang hak aslinya yaitu Combine Resource Institution. Sistem ini merujuk pada lisensi GNU General Public License Version3. Lalu kini OpenSID dikembangkan oleh Github sejak mei 2016 dan bebas dimanfaatkan dan dikembangkan oleh semua desa.
3. Maksud dan Tujuan
      - Agar kantor desa lebih efisien dan efektif
      - Pemerintah desa lebih transparan dan akuntabel
      - Layanan publik lebih baik
      - Warga mendapat akses lebih baik pada informasi desa
Intinya OpenSID ini bertujuan untuk dapat memajukan desa.
4. Hasil yang diharapkan
      Dapat melakukan Penginstalan OpenSID tanpa ada masalah yang muncul.
5. Alat dan bahan
     Laptop
     Web Browser
     File OpenSID.zip
6. Uraian
      a) Pertama kalian harus memastikan bahwa kalian mempunyai file OpenSID.zip, Jika kalian belum memiliki file tersebut maka kalian bisa mendownloadnya disini.
      b) Dan pastikan bahwa kalian telah Menyiapkan Servernya. Dianjurkan memakai Apache dam mysql 5.x. Perlu kalian ketahui bahwa Versi OpenSID kali ini tidaklah support PHP v7 maka dari itu sebaiknya kalian menggunakan PHP 5.x dan minimal PHP 5.3. Atau kalian bisa menggunakaan XAMPP untuk servernya.
      c) Kemudian Ekstrak file OpenSID.zip tersebut.
      d) Lalu buat folder desa pada direktori server kalian, copy semua file yang ada di hasil ekstrak tadi kedalamnya. Folder desa ini akan dipakai untuk menyimpan semua file yang diubah sesuai kebutuhan desa.
     e) Buat database OpenSID dengan menggunakan phpmyadmin.
     f) Setelah itu kofigurasi database tersebut dengan membuka file dtabase php yang ada di dalam desa/config lalu masukan nama database, nama user database dan password.
    g) Lalu import contoh_data_awal_[yyyymmdd].sql melaui phpmyadmin. Kalian dapat mengakses modul admin di http://localhost/index.php/siteman dengan menggunakan :
Username : admin dan Password sid304.
    h) Sekian cara penginstall OpenSID yang saya lakukan.
7. Hasil yang didapatkan
Dapat mengetahui cara penginstallan OpenSID.
8. Referensi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar